Review Alcatel OT-906


Review Alcatel OT-906 lengkap

Alcatel OT-906 - 200 MB, Smartphone Mini yang Kaya Aplikasi


Alcatel merupakan salah satu produk ponsel yang mungkin jarang kita temui di pasaran. Namun jika diperhatikan, smartphone ini mempunyai spesifikasi yang lumayan untuk sebuah smartphone. Hal ini bisa dilihat dari beragam spesifikasi yang diusung oleh smartphone ini.

Display

Alcatel OT-906 memiliki desain yang cukup mini, yakni dengan 109.3 x 57 x 14 mm serta berat 103 gram. Layar yang dipakai untuk smartphone ini adalah layar sentuh TFT yang bisa menampilkan hingga 256 ribu warna. Walaupun ukuran layar yang cukup kecil, 2.8 inchi (240 x 320), smartphone ini bisa menampilkan gambar yang cukup detail.

Review Handphone Alcatel OT-906

Sistem Operasi & Performa Alcatel OT-906

Untuk Operating System, Alcatel mengandalkan Android v.2.2 (Froyo) yang merupakan versi Android terdahulu namun bisa memberikan kecanggihan dalam sebuah smartphone. Untuk penyimpanan, smartphone ini menggunakan memori internal sebesar 200 MB serta dukungan memori eksternal hingga 32 GB. Jadi anda tidak perlu khawatir jika memori internal yang berukuran kecil ini tidak bisa mencukupi penyimpanan anda karena anda bisa memanfaatkan memori eksternal yang cukup besar. Smartphone ini juga dilengkapi dengan dukungan wifi sehingga anda bisa memanfaatkannya untuk berselancar di dunia maya dengan mudah dan nyaman. Akan tetapi, smartphone ini hanya mendukung internet dengan kecepatan HSDPA.

Kamera Alcatel OT-906 & Fitur Hiburan

Spesifikasi yang lainnya adalah kamera dengan resolusi sebesar 2 MP (1600x1200 pixel). Walaupun resolusi kamera ini tergolong kecil, akan tetapi cukup untuk dimanfaatkan sebagai pengabadikan moment indah anda bersama orang-orang tercinta. Fitur lain dari Alcatel OT-906 - 200 MB adalah dukungan GPS, Radio FM stereo, Google Search, Gmail, Maps, Youtube, Gtalk, Photo Editor, Audio dan Video Player, Document Viewer, dan masih banyak fitur menarik lainnya. Jika diperhatikan dari beberapa review diatas, smartphone ini memang tergolong gadget mini akan tetapi dilengkapi dengan beragam fitur menarik yang sebanding dengan smartphone lain di kelasnya.

Review Harga Alcatel OT-906

Adapun harga yang ditawarkan cukup murah, yakni sekitar Rp.900.000 untuk smartphone baru dan Rp.500.000 untuk harga bekasnya. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk anda.


Lihat juga spesifikasi lengkap Alcatel OT-906
Published on September 15, 2013, 9:10 pm